6 Video Klip Yang Di Banned Karena Terlalu Vulgar
Kehidupan para selebriti memang dapat dikatakan tidak dapat lepas dari yang namanya kontroversi. Belum juga kelar kasus yang satu, eh udah muncul lagi aja kasus yang lain.
Belakangan ini, dunia hiburan Tanah Air lagi diramein sama kasus dugaan pelecehan seksual dari dua artis ternama Ibu Kota, yaitu Saipul Jamil dan Indra Bekti. Kasus keduanya itu pun sebenarnya sangat disayangin, mengingat mereka adalah public figure yang seharusnya jadi contoh buat masyarakat.
Namun sekarang kita lupakan dulu deh kasus Bang Ipul dan Kak Bekti, Kawan Muda. Di dunia hiburan internasional, ada pula kasus lain yang engga kalah menarik, yaitu kasus video klip yang dianggap terlalu vulgar. Walau sempat dilarang tayang, Genmuda.com sih yakin sebagian dari kamu pasti berhasil ngelihat berbagai video klip tersebut, entah gimana caranya.
Memangnya apa aja sih video klip yang katanya terlalu vulgar itu? Well, mulai dari video klipnya Miley Cyrus sampai video klipnya Lana Del Rey, berikut ini adalah 6 video klip populer yang pernah dilarang tayang gara-gara dianggap terlalu vulgar:
‘Wrecking Ball’ – Miley Cyrus
Video klip yang satu ini sudah pasti sebagian besar dari kamu telah tahu dan udah pada nonton. Kamu mungkin juga udah sampai bosan ngelihat versi parodinya. Tapi, kalau kamu kebetulan lagi berada di Prancis pas video klip ini baru dirilis, kamu jelas engga bakal bisa nyaksiin video klip ini di TV pada siang hari.
‘Blurred Lines’ – Robin Thicke feat. T.I. & Pharrell Williams
Versi uncut video klip ini pernah dihapus dari YouTube karena dianggap melanggar persyaratan terkait konten telanjang. Walaupun begitu, versi tersebut akhirnya kembali ditayangkan di YouTube dengan batasan umur. Video klip ini pun sebenarnya turut nimbulin kontroversi bukan cuma gara-gara konten hot-nya, tapi juga gara-gara liriknya yang dianggap misoginis.
‘S&M’ – Rihanna
Bukan RiRi namanya kalau tidak gila-gilaan di video klip. Jadi jangan kaget kalau kamu baru ngelihat video klip ‘Work’, soalnya video klip doi yang ini aja udah pernah dilarang tayang di 11 negara gara-gara konten seksualnya yang terang-terangan. Sama kayak versi uncut ‘Blurred Lines’, video klip ini akhirnya juga dikasih batasan umur.
‘Stupid Hoe’ – Nicki Minaj
Jika memang ada yang lebih parah dari video klipnya RiRi, bisa jadi itu adalah video klipnya Nicki Minaj. Gara-gara kontennya yang terlalu eksplisit alias banyak sumpah serapahnya di sepanjang lagu, video klip ini akhirnya tidak ditayangkan oleh Entertainment Television (BET).
‘Just Lose It’ – Eminem
Eminem memang telah melakukan banyak hal buat bisa sepopuler sekarang ini. Tapi, salah satu hal paling berisiko yang udah doi lakuin adalah menyinggung masalah kasus kekerasan seksual Michael Jackson di lagu dan video klipnya yang ini. Akibatnya, Black Entertainment Television (BET), yang punya hubungan kerja yang baik sama MJ, memutuskan untuk menolak menayangkan video klip ini.
‘Born to Die’ – Lana Del Rey
Hanya dari judulnya aja, lagu ini sudah dapat mengundang kontroversi. Engga heran, tema video klipnya yang gelap pun akhirnya engga begitu narik perhatian pihak MTV. Hal itulah yang ngedorong pihak MTV buat engga nayangin video klip ini di jaringan mereka.
Post a Comment